-->
Cara Mudah Daftar Facebook

Cara Menemukan Trending Topic Semua Situs Sosial Media

Cara Menemukan Trending Topic / keyword Sosial Media - Trending topic atau topik yang sedang ngetrend adalah salah satu hal yang menarik di bahas apalagi bagi sobat yang haus dengan berita yang terbaru dan ingin terus mengupdate berita dari sosial media, untuk orang-orang yang selalu mencari update berita biasanya adalah mereka yang suka menulis artikel di blog ataupun website dan salah satu nya adalah para blogger yang ingin membuat artikel fresh atau karya tulis yang sedang ramai  diperbincangkan saat ini. karena bagi seorang blogger dengan mengetahui topik yang sedang hot dan ngetrend kemungkinan untuk mendatangkan pembaca / pengunjung akan lebih mudah. trending topik ini bisa di cari di berbagai situs pencari trending topik contoh misalkan hari ini sedang marak demam sepak bola piala dunia 2014 kemungkinan di sosial media akan banyak menyebutkan / mention dengan kata kunci "piala dunia 2014". jika sobat pengguna twitter untuk mencari trending topik tidak begitu susah karena di twitter sendiri ada fitur yang mudah di lihat yaitu di sebelah kiri bagian bawah yang dengan judul widget "trend" disana ada 10 daftar trend yang sedang hot di mention di twiiter sobat bisa klik daftar trend tersebut untuk melihat siapa saja yang menggunakan hashtag tersebut namun lain halnya dengan sosial media lain yang tidak ada fitur trending topik ini sebenarnya sobat bisa mencarinya dengan bantuan situs seperti yang saya sebutkan di bawah ini.

Cara Menemukan Hot Topik Semua Sosial Media


1. Google trends

Trending Topic Sosial Media

Situs sosial media yang pertama adalah milik Google namanya Google trends adalah salah satu situs pencari trend topik terbaik yang paling banyak di jadikan referensi para blogger ataupun para pebisnis online. hebatnya disini adalah sobat bisa mencari kata kunci berdasarkan kategori, waktu, negara, dan lain sebagainya bahkan sobat bisa mengakses trend grafik dari tahun ke tahun bulan ke bulan bahkan tahun ke tahun sehingga sobat akan mengetahui seberapa kuat kata kunci tersebut. sebagai contoh saat artikel di di buat trending topik saat ini semua sosial media banyak yang membicarakan piala dunia / wordcup 2014 mungkin lain lagi jika sobat buka google trend di lain waktu.

2. Social mention
Cara Mencari Trending Topic Sosial Media

Socialmention adalah salah satu situs pencari kata kunci yang banyak di mention atau diketikkan di berbagai situs sosial media seperti facebook, twitter, stumbleupon, pinterest, myspace, instagram dan lain sebagianya, biasanya untuk mengetahui kata kunci apa saja yang sedang menjadi trend adalah cukup melihat di bagian beranda di bawah kolom pencarian sedangkan jika sobat ingin mencari seberapa ngetrend kata kunci yang sobat cari sobat bisa mencarinya di kolom pencarian.

3. Buzzsumo
menemukan hot  Topic Sosial Media

Buzzmuno adalah salah satu situs pencari trending topic di seluruh dunia seperti halnyana google trends. di situs ini sangat membantu sobat menemukan topik apa saja yang sedang hangat di perbincangakan di sosial media, bagi sobat yang ingin memperkuat pencarian bisa menambah daftar pencarian keyword di situs ini.

4. Whostalkin
mencari topik yang ramai di perbincangkan di sosial media

situs whostalkin ini seperti alat untuk pencari siapa saja yang sedang membicarakan dengan kata kunci yang sobat cari, misalkan sobat mencari keyword dengan kata kunci worldcup 2014 maka sobat akan melihat deretan status yang menyebutkan siapa saja yang membuat status berisi kata tersebut. situs ini tentu sangat membantu sobat mendapatkan informasi langsung dari para member sosial media disana.

5. Youtube trends

video sosial trend topik

sobat pasti sudah akrab dengan nama youtube situs sosial media yang berisi sharing video yang semakin fenomenal sampai saat ini, youtube adalah sosial media khsusus sharing video yang tak hanya dari indonesia bahkan hampir semua belahan dunia dapat sobat temukan beragam video dengan beragam bahasa disana. namun apakah sobat juga tahu bahwa di youtube juga ada halaman khusus untuk mencari video apa saja yang sedang ngetrend saat ini. disana sobat juga bisa mencari trend video berdasarkan negara maupun umur.

saya kira hanya itu dulu yang bisa saya share tentang cara mencari topik terhangat di sosial media dunia, sebenarnya masih banyak lagi situs yang bisa sobat kunjungi untuk dijadikan referensi seperti stufftotweet, popurlskurrentlyboardreaderblekko, twittorati dan lain sebagainya yang tentu masih banyak lagi yang lain yang semuanya bisa sobat jadikan sebagai alat pencari trending topik di berbagai sosial media yang sedang trend. akhirnya saya cukupkan sekian dulu jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya tentang situs sosial media terbaru, dan juga artikel menarik lainnya yang tak kalah menarik. terima kasih dan selamat malam.

You Might Also Like: