-->
Cara Mudah Daftar Facebook

Panduan Lengkap Cara Daftar Dan Membuat Akun Facebook Dengan HP/Email

Cara Daftar dan Membuat Facebook -  Sungguh tak dinyana awal mula berkembangnya facebook yang di awali dengan "ketidaksengjaan" itu sekarang mampu menjaring lebih dari 2 Milyar orang pengguna dan indonesia merupakan salah satu negara yang paling banyak mengakses facebook dalam setiap harinya.

Sekarang ini aplikasi facebook seolah menjadi aplikasi yang "seolah" wajib di instal di berbagai merek gadget tentunya akan semakin menjadikan facebook semakin melesat. Dengan hadirnya android yang menjejali berbagai aplikasi sosial media termasuk facebook membuat facebook semakin mudah di akses kapanpun dan dimanapun.

Sampai saat ini facebook masih begitu sering di akses dari segala penjuru baik lewat dekstop ataupun lewat mobile phone. Dan.. masih adakah yang belum mempunyai akun facebook..? tentu saja masih ada, Jika Sebagian dari sobat masih ada yang tidak begitu paham bagaimana cara masuk dan mendaftar facebook, maka di artikel ini saya mencoba membuat tutorial lengkap bagaimana cara agar sobat bisa mendapatkan akun facebook dengan mudah dengan memilih apakah mendaftar FB dengan nomer Hp atau dengan email. 


Karena banyaknya komunitas di dalam jejaring sosial facebook maka sobat bisa mengembangkan beragam ide disana sebagai contoh yang paling umum adalah ide membuat grup dengan tema tertentu untuk menyatukan orang-orang yang mempunyai kesamaan misalkan kesamaan dalam hobi, belajar, pekerjaan, tempat, sekolah, kursus dan lain-lain.

Ketika facebook sudah di buat segera tambahkan teman sebanyak-banyaknya dan mulailah membuat sebuah ide yang mungkin ide itu tidak pernah sobat pikirkan sebelumnya. 

Tutorial ini adalah panduan lengkap membuat facebook terbaru 2018. saya yakin semua akan bisa mengikuti langkah langkahnya dengan mudah. sebelum kita memulai ada baiknya jika sobat mengetahui apa saja kegunaan dan manfaat punya akun facebook itu. 


Apa Manfaat Punya Akun Facebook 

Facebook tidak hanya berfungsi sebagai pembuat status saja, namun banyak yang bisa dilakukan dengan sosial media ini.berikut adalah beberapa manfaat facebook yang mungkin belum sobat ketahui. 
  1. Media Sharing text, foto, video dan berkomentar dengan teman atau keluarga.
  2. Membuat Grup terbuka ataupun tertutup
  3. Membuat Fans page 
  4. Chatting teks atau video calling
  5. Membeli atau menjual barang dengan cara COD.
  6. Mempromosikan bisnis 
  7. Bagi seorang blogger facebook bisa dijadikan sebagai media untuk mendatangkan pembaca blog mereka selain search engine Google dan bing
  8. dan masih banyak lagi

Cara Daftar facebook/FB Dengan Nomer Hp

Cara ini adalah alternatif jika sobat tidak mempunyai email, jadi meskipun tidak mempunyai email sobat masih bisa mendaftar facebook dengan memakai nomer handphone. untuk sebagai contoh disini saya mendaftar facebook menggunakan nomer kartu tri, pastikan kartu masih aktif dan siap menerima pesan dari pihak facebook.
  1. Pertama masuk ke situs sosial media facebook lalu isi kolom yang sudah di sediakan disana. 
    cara masuk facebook pertama kali
      Keterangan gambar :
      1. Nama depan Nama belakang
      2. Nomer Handphone yang sama
      3. Password / kata sandi
      4.Tanggal - Bulan - Tahun Lahir
      5. Jenis kelamin
      6. Selanjutnya adalah "mendaftar"

  2. Ketika tombol Mendaftar di klik saat itu akan menuju ke halaman seperti di bawah ini. saat itu pula SMS dari facebook masuk ke inbox sobat yang biasanya berupa 5 digit angka. Silahkan masukkan ke 5 angka tersebut ke dalam kolom di bagian atas sebelah kanan. kemudian klik "Selanjutnya" 5 angka tersebut bertujuan untuk konfirmasi bahwa nomer yang sobat masukkan tadi adalah benar-benar milik sobat.
    daftar facebook
  3. Konfirmasi sudah selesai, berikutnya "Oke
    daftar facebook dengan nomer hp

  4. Sebaiknya sobat klik selanjutnya , untuk mempercepat waktu. 
    daftar facebook baru tanpa email
     
  5. Jika sobat ingin menambahkan foto profil di facebook, sobat bisa mengupload foto nya dari komputer caranya adalah dengan mengklik "tambahkan foto" pilih gambarnya "open" tunggu sampai foto profile terlihat kemudian klik "selanjutnya"
    cara buat akun facebook sendiri terbaru
     
  6. Akun sudah selesai di buat. untuk mengedit informasi tentang profile facebook sobat, silahkan lihat di bagian halaman profil facebook disana sobat bisa mengedit beberapa informasi tentang, kontak, sekolah, tempat tinggal, nomer handphone, alamat kantor, alamat website dan lain sebagainya. 
    membuat akun facebook
     

Panduan lengkap Cara Membuat FB Baru Dengan Email 

Jika sobat belum mempunyai email maka silahkan ikuti saja panduan step by step nya mulai dari awal / angka 1 namun jika sobat sudah mempunyai email sobat bisa langsung menuju ke langkah 6. berikut tutorial membuat facebook dengan mudah dan cepat e-mail yahoo sobat sudah siap dipakai untuk mendaftar facebook.

Sarat utama bikin facebook dengan email adalah mempunyai email yang aktif . Saya rasa banyak sekali yang sudah memiliki akun email, namun bagi sobat yang belum memiliki akun email silahkan lihat panduan bagaimana cara membuat email di gmail dan yahoo pada link di bawah ini.

baca dahulu : Cara Membuat Email Di Gmail Dan Yahoo

Saya anggap sobat sudah memiliki akun email. selanjutnya kita akan membuat akun facebook dengan email tersebut. silahkan ikuti panduan langkah demi langkah di bawah ini.

  1. Sekarang e-mail sobat sudah jadi sekarang gilirannnya kita mendaftar facebook caranya bisa langsung menuju ke alamat facebook atau klik disini
  2. Dihalaman awal facebook ketika spbat akan mendaftar facebook 
    cara daftar facebook dengan email

  3. Disana sudah disediakan beberapa kolom untuk mengisi pendaftaran facebook. seperti A. Nama depan, nama belakang (yang nantinya akan menjadi nama profile pertama sobat di facebook) B. email sobat C. Konfirmasi email (Email yang sama ). D. Password / kata sandi. E. tanggal bulan dan tahun lahir F. Jenis kelamin  G. setelah sudah semuanya, klik "buat akun"
     
  4. Sobat bisa melakukan konfirmasi email lewat cara yang sobat sukai , bisa lewat klik  "sambung ke yahoo mail. atau lewat email. Disini saya memberikan cara yang lewat email. 
    cara bikin FB dengan email
     
  5. Sobat bisa masuk ke email sobat kemudian buka email dari facebook kemudian klik "konfirmasi akun anda"  Disana sobat akan di arahkan ke facebook kembali. Dan proses pembuatan facebook sudah selesai. 
    cara konfirmasi facebook lewat email

  6. Sobat bisa menuju ke akun profil facebook sobat. 
    cara daftar facebook terbaru 2018

Cara Mengatasi Daftar Facebook Jika Ada Masalah Konfirmasi email

Note : jika email konfirmasi facebook belum dikirim ke inbox sobat,  sobat bisa masuk ke facebook lagi dan klik kirim ulang email (seperti gambar di bawah ini), namun jika 3 kali masih tidak datang dan sudah tidak sabar untuk menunggu maka sebaiknya sobat buat email baru lagi dan pada akun facebook klik pada bagian "ubah alamat email"  

Untuk email jika sobat sudah membuat akun yahoo,com sobat bisa membuat akun di lain situs seperti di  hotmail.com. atau gmail.com.
Setelah proses pembuatan akun facebook terbaru 2018 sudah selesai. sobat mungkin bisa melakukan beberapa hal di facebook salah satunya adalah mengubah nama profile fb, mengupdate status, mengganti foto profil, mencari teman di facebook, membuat status mendengarkan lagu, membuat status tulisan keren dan unik dan masih banyak lagi lainnya. silahkan lihat semua trikdan tips facebook  disini.

Terima kasih sudah membaca artikel Panduan Cara Daftar Facebook dengan nomer hp atau email selamat mencoba dan semoga saat mencoba mendaftar facebook bisa berhasil

You Might Also Like: